Menstabilkan Volume MP3

Anda pasti menyadari bahwa lagu-lagu koleksi Anda mempunyai kualitas volume yang tidak sama, jika semuanya di play pasti akan mengharuskan Anda untuk mengatur volume setiap satu lagu yang di putar, hal ini akan mengganggu Anda karena tidak nyaman.

MP3Gain dapat memecahkan masalah Anda, software ini bisa diibaratkan seperti stablilizer untuk volume MP3 Anda karena dengan software ini akan menyamakan kualitas volume lagu-lagu yang Anda pilih sesuai dengan keinginan Anda

Untuk melakukan stabilisasi, Anda harus mendownload MP3 terlebih dahulu, bisa di download di
http://mp3gain.sourceforge.net/download.php

Jika sudah ikuti langkah berikut

1. Jalankan program MP3Gain yang sudah Anda download dan install



2. Klik Add File(s)


3. Kemudian pilih MP3 yang ingin distabilisasi, lakukan cara yang sama pada lagu-lagu yang ingin distabilkan volumenya



4. Jika sudah maka Anda akan melihat list berisi MP3 yang Anda pilih



5. Anda bisa mengatur Volume yang ingin di aplikasikan pada list



6. Jika sudah, klik Modify Gain -> Apply Track Gain



7. Tunggu hingga file progress pada semua MP3 yang berada dalam list selesai



Sekarang MP3 yang Anda pilih sudah memiliki kualitas Volume yang sama ^_^

Tidak ada komentar:

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Diberdayakan oleh Blogger.